Minggu, 01 Februari 2009

Menentukan Atribut dan Pemetaan Atribut

Atribut adalah ciri yang umum untuk semua atau sebagian besar anstansi pada enrtitas tertentu. Pada langkah ini kita mencoba untuk menentukan semua atribut yang diperlukan oleh system. Cara terbaik untuk melakukannya adalah dengan mempelajari formulir, file, dan laporan yang dihasilkan oleh system yang ada saat ini. Kemudian, lingkari masing-masing item data yang akan dipakai pada system yang baru. Item yang dilingkari tersebut harus mewakili atribut yang dibutuhkan. Anda harus selalu menanyakan hal tersebut kepada para pengguna system.


Pemetaan Atribut

Kita harus memasangkan masing-masing atribut dengan satu entitas. Kadang-kadang, suatu atribut harus dipasangkan dengan lebih dari satu entitas (misal nama). Dalam kasus ini, Anda harus mengubah nama atribut tersebut agar lebih spesifik (misalnya, Nama Negawai, Nama Pelanggan, dan sebagainya). Jika Anda mendapati atribut yang tidak berhubungan dengan satu entitas, berarti Anda lupa menuliskan entitas tersebut beserta relasinya. Carilah entitas yang kurang tersebut dan tambahkan pada matriks relasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar